![]() |
Kegiatan PGRI Gunung Tuleh |
Pasaman Barat, sannarinews.id ------Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) cabang Gunung Tuleh dan perwakilan dari berbagai tingkatan mulai dari tingkat TK, SD ,SMP ,SMA /SMK di Kecamatan Gunung Tuleh Pasaman Barat gelar acara pertemuan dan musyawarah. Bertempat di Kantor Sarumbuk Maroban Tua Paraman Ampalu Nagari Rabijonggor, Senin (10/10 /2022).
Abizar S.Pd, Gr dalam kesempatan tersebut menuturkan, sejak wabah Covid-19, baru kali ini diadakan pertemuan PGRI. Setelah sebelunya bincang-bincang dengan para pengurus.
"Alhamdulillah acara hari ini dapat terlaksana dengan baik. Dan juga dihadiri camat yang diwakili oleh Safruddin. Karena ketika itu camat sedang pergi ke Padang dalam rangka penyusunan anggaran Kecamatan, " katanya.
Abizar selaku Ketua Cabang PGRI mengajak semua guru yang ada khususnya di Kecamatan Gunung Tuleh seiya sekata untuk mengembangkan organisasi. Terutama yang muda-muda ,agar lebih semangat untuk memajukan daerah agar tidak tertinggal dengan kecamatan yang ada di Pasbar.
Menyangkut keadaan keuangan juga disampaikan Helena selaku bendahara bagaimana penggunaannya. Juga dibahas menyangkut penyisipan anggota karena ada yang meninggal, pindah, mengundurkan diri.
Ruswandi menyebut pula pentingnya mengenai Anggaran Dasar Rumah Tangga atau ART. Maupun kegiatan lainnya jadi pembahasan, seperti di bidang Sosial.
sedangkan Visi -Misi organisasi PGRI itu sudah tetap mulai dari tingkat Pusat sampai ke tingkat bawah dan tidak bisa dirubah lagi. Namun tentunya mengajak semua Guru untuk dapat membesarkan organisasi ke depan, ****parsela/i
Posting Komentar
0Komentar