![]() |
Kapolsek Gunung TUleh dan anggota Sholat Jumat bersama di Masjid Al Huda Sp. Tiga Alin |
Pasaman Barat, sannarinews.id -----Kapolsek Kecamatan Gunung Tuleh, Kabupaten Pasaman Barat, IPTU Deswandi dan anggota Jum'atan bersma di Masjid Al Huda, Simpang Tigo Alin , Ju'mat 10/6.2022
Deswandi usai sholat Ju'mat menuturkan berbagai hal. Anntara lain berkaitan dengan masalah keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas ) dilingkungan masing- masing. Ia minta untuk dapat dijaga dan memohon bantuan serta kerjasama kepada ninik mamak.
Menurutnya andaikan ada persoalan dari cucu kemanakan kiranya dapat diselesaikan melalui forum ninik mamak secara kekeluargaan. Namun kalau tidak juga bisa diselesaikan dapat berlanjut ke kantor tempat tugasnya. Dia sangat terbuka dan transparan dengan siapa saja baik secara pribadi ataupun kedinasan "terangnya.
Lanjuthya, informasi yang lain menyangkut masalah yang berkembang saat ini yakni Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang terdapat pada Sapi dan Kambing, karena tidak berapa lama lagi akan menjelang Hari Raya Haji atau Qurban.
" Tentunya bagi warga masyarakat yang akan ikut berqurban hendaknya dapat melaporkan kepada Mantari Hewan dan dokter hewan untuk pemeriksaan terlebih dulu, karena mereka lah yang lebih tahu dan paham tentang masalah ini, apakah hewan tersebut berpenyakit atau tidak "ajaknya.
Secara umum ciri- ciri dari hewan ternak yang berpenyakit itu setidaknya ada terdapat Kudis atau kada pada mulut dan kaki juga dari mulut dapat mengeluarkan air mengalir, berupa buih dan dihinggapi banyak lalat. Untuk itu ia sangat berharap agar menjadi perhatian bagi peserta qurban, sehingga sehat, aman dan dagingnya aman dimakan dan dapat amal yang baik sesuai dengan niat masing- masing, ulasnya ****parsela/irz
Posting Komentar
0Komentar